Minggu, 01 Mei 2011

Tips n Trik Download Aplikasi di Ovi Store Melalui Komputer

oke lah langsung saja kita bahas Tips n Trik Download Aplikasi di Ovi Store Melalui Komputer, Ada beberapa trik yang bisa digunakan untuk mendownload aplikasi di Ovi Store melalui komputer, salah satunya dengan menganti user agent Mozilla Firefox dengan user agent hape Nokia. Dengan begini, website yang kita kunjungi akan menganggap kita mengakses lewat hape Nokia bukan lewat Mozilla Firefox.

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
1. Koneksikan komputer ke internet.
2. Jalankan Mozilla Firefox. Kalo firefoxnya ga' mau jalan isi dulu bensinnya.
3. Klik tools --> add-ons.
4. Nah, kalo jendela add-ons udah kebuka, selanjutnya search add-ons bernama "User Agent Switcher". Kalo udah ketemu langsung instal.



5. Tunggu proses penginstalan sampai selesai kemudian restart Mozilla Firefox. Proses penginstalan ga' makan waktu lama kok paling dua atau tiga hari doank.. hehe..
6. Setelah Mozilla hidup kembali, langkah selanjutnya klik Tools --> Default User Agent --> User Agent Switcher --> Options.



7. Selanjutnya kita akan menambahkan user agen hape Nokia. Klik "Import". Browse ke lokasi tempat file useragentswitcher.xml berada.


8. Untuk menggunakan user agent, klik "Tools" --> "Default User Agent" --> klik salah satu user agent hape Nokia.


9. Masuk ke http://store.ovi.mobi dan download. Sekedar ngingetin untuk dapat mendownload harus punya akun Ovi Store dulu. Jadi register dulu gih buat yang belum punya, kalo udah punya silahkan dilanjutin dunlutannya.

Download useragentswitcher.xml di sini. Kalo user agent hape kamu ga' ada dalam file tersebut, edit filenya dengan menambahkan user agent string yang bisa didapatkan dideviceatlas.com.

Cara ngeditnya:
1. Buka file useragentswitcher.xml pake Notepad.
2. Letakkan "User Agent String" baru sebelum tag  .

3. Tambahkan  sebelum "User Agent String".

4. Tambahkan " appcodename="" appname="" appversion="" platform="" vendor="" vendorsub=""/> pada akhir "User Agent String".

5. Ctrl+S atau Save.

Semoga Tips n Trik Download Aplikasi di Ovi Store Melalui Komputer Ini Bermanfaat :D

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan beri komentar dengan bijak dan jangan sampai komentar anda masuk dalam {COMMENTS SPAM}. Thanks